, ,

Latsitarda Nusantara XLIV Siap Digelar di Desa Panca Jaya, Kecamatan Muara Kaman

Foto: Camat Muara Kaman, Barliang. (istimewa)

Infonesia.net, Kutai Kartanegara – Latihan Integritas Taruna Wreda (Latsitarda) Nusantara XLIV Tahun 2024, akan dilaksanakan di beberapa kecamatan di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar).

Salah satu kecamatan yang terpilih adalah Kecamatan Muara Kaman, Sebanyak 475 taruna dari Akademi Militer (Akmil) dan Akademi Kepolisian (Akpol), gabungan dari Angkatan Darat (AD), Angkatan Laut (AL), Angkatan Udara (AU), dan Kepolisian, akan mengikuti kegiatan ini.

Kedatangan para taruna yang dijadwalkan pada 5 Mei mendatang disambut antusias oleh pemerintah Kecamatan Muara Kaman. Persiapan matang telah dilakukan, termasuk penyediaan tempat dan lokasi yang akan dikunjungi para taruna.

BACA JUGA  Tahun 2024 Akan Dilakukan Pengerjaan Pembangunan Jembatan Sebulu

Camat Muara Kaman, Barliang, menyatakan kesiapan penuh wilayahnya untuk menyukseskan Latsitarda Nusantara. “Kami di Muara Kaman siap mendukung penuh kelancaran kegiatan ini, kami siap menyediakan tempat maupun lokasi kunjungan,” tegas Barliang, pada Sabtu (27/4/2024).

Desa Panca Jaya di Kecamatan Muara Kaman telah siap menyambut Latsitarda Nusantara yang akan digelar dalam waktu dekat. Pihaknya menyatakan bahwa Desa Panca Jaya telah terpilih sebagai lokasi utama pelaksanaan kegiatan tersebut.

BACA JUGA  Jelang Lebaran, Kukar Siap Hadapi Peningkatan Kebutuhan Bahan Pokok dan Awasi Fluktuasi Harga

Camat Muara Kaman tersebut mengungkapkan bahwa Pemilihan Desa Panca Jaya sebagai lokasi utama Latsitarda Nusantara merupakan hasil musyawarah bersama Muspika Muara Kaman. Awalnya, tiga desa dipertimbangkan, namun setelah melalui rapat, Panca Jaya ditetapkan sebagai tempat pelaksanaannya.

Dia pun menjelaskan bahwa Latsitarda Nusantara ini akan menjadi momen spesial bagi Muara Kaman. Selain untuk melatih integrasi para taruna, kegiatan ini juga akan menjadi kesempatan bagi Muara Kaman untuk memperkenalkan sejarah dan budayanya kepada para peserta. Berbagai situs kerajaan yang ada di wilayah Muara Kaman akan dikunjungi dan diperkenalkan.

BACA JUGA  Pemkab Kukar Bantu Desa di Kecamatan Kota Bangun Darat Atasi Sampah

“Kami berharap Latsitarda Nusantara ini dapat berjalan dengan lancar dan membawa manfaat bagi semua pihak, baik bagi para taruna, masyarakat Muara Kaman, maupun bagi kemajuan bangsa dan negara,” pungkasnya. (HF/Adv/Diskominfo/Kukar)

Bagikan:

Berita Terkait